Kesalahan Di Muzdalifah dan Ketika Melempar Jumroh

Nama eBook: Kesalahan-Kesalahan Di Muzdalifah dan Ketika Melempar Jumroh

Penulis: Syaikh Muhammad Nashiruddin al-Albani  رحمه الله

الحمد لله رب العالمين، والعاقبة للمتقين، والصلاة والسلام على إمام المرسلين، نبينا محمد، وعلى آله وصحبه أجمعين، أما بعد:

Sebelumnya telah kita ketengahkan kesalahan-kesalahan yang biasa dilakukan jama’ah haji sebelum berihrom, ketika berihrom, ketika bertalbiyah dan ketika thowaf, kesalahan-kesalahan ketika sa’i antara shofa dan marwa serta kesalahan-kesalahan ketika wukuf di arafah, selanjutnya kita ketengahkan pula kesalahan-kesalahan di Muzdalifah dan Ketika melempar jumroh, diantara kesalahan tersebut ialah:

  1. Tergesa-gesa saat beranjak dari Arofah ke Muzdalifah,
  2. Mandi untuk menginap di Muzdalifah,
  3. Tidak segera melaksanakan sholat Maghrib saat tiba di Muzdalifah, namun justru sibuk mengumpulkan kerikil,
  4. Selalu melakukan doa secara berkesinambungan bila sampai di Muzdalifah, yakni doa berikut, “Allohumma inna hadzihi  muzdalifah, jama’ta fiha alsinatan mukhtalifah, nas’aluka hawaija mu’tanifah”,
  5. Mencuci kerikil dahulu sebelum dilemparkan,
  6. Bertasbih atau mengucapkan dzikir lain ketika melempar jumroh, bukan bertakbir,
  7. Melakukan tata cara khusus dalam melempar jumroh. Sebagian di antara mereka melakukan cara dengan meletakkan ujung jari jempol kanannya di atas jari telunjuk, lalu meletakkan kerikil di atas jempol tersebut seperti membentuk angka tujuh puluh, baru melemparnya. Sebagian lagi membentuk lingkaran dengan jari telunjuknya dan meletakkan di sendi jari jempol seperti membentuk angka 10,
  8. Melempar jumroh dengan sandal.

Download:

 Download PDF atau Download Word

Tentang Ibnu Majjah
Penuntut Ilmu, [Insya Allah] bermanhaj Ahlussunnah

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.