Adab Pengajar dan Penuntut Ilmu

Nama Ebook: Adab Pengajar dan Penuntut Ilmu
Penulis : Syaikh Muhammad bin Ibrahim at-Tuwayjiry

الحمد لله رب العالمين. وصلى الله على نبينا محمد وعلى آله :وصحبه ومن تبعهم بإحسان إلى يوم الدين، أَمَّا بَعْدُ:

Diantara Adab Pengajar adalah:

  • Tawadhu’ dan rendah diri,
  • Memiliki akhlak yang terpuji,
  • Hendaklah seorang pengajar memperhatikan keadaan seseorang saat memberikan nasehat dan ilmu agar mereka tidak merasa jemu, lalu menjauh,
  • Meninggikan suara saat menyampaikan ilmu dan mengulanginya dua atau tiga kali, agar dapat dipahami,
  • Bernada marah dalam memberi nasehat dan mengajar, apabila melihat atau mendengar hal yang tidak disukai,
  • Melontarkan pertanyaan kepada murid-muridnya untuk mengetahui tingkat keilmuan mereka,
  • Tidak melontarkan perkara yang samar di tengah umum, dan tidak mengkhususkan ilmu tertentu bagi suatu kaum, karena khawatir jika mereka tidak mengerti,
  • Meninggalkan merubah kemungkaran, apabila khawatir akan terjadi kemungkaran yang lebih berat dengan sebab itu,
  • Mengajarkan ilmu baik kepada laki-laki dan perempuan secara khusus,
  • Seorang yang berilmu hendaknya memberi nasehat dan mengajar manusia di malam atau siang hari, di atas tanah atau kenderaan.

Adapun diantara Adab Penuntut Ilmu adalah:

  • Tata cara duduk yang benar untuk menuntut ilmu,
  • Selalu menghadiri majelis ilmu dan majlis zikir di masjid, dan memperhatikan tempat duduk yang sesuai saat masuk dan orang-orang telah berada di sekelilingnya,
  • Mengembara dalam menuntut ilmu, berkorban dalam menuntut dan memperbanyak ilmu, serta selalu rendah diri dalam segala kondisi,
  • Bersungguh-sungguh mencari ilmu,
  • Apabila seseorang malu bertanya, maka memintalah kepada orang lain untuk menanyakan masalahnya,
  • Beradab dengan adab yang disyari’atkan pada saat berada pada majelis.

Simak pembahasannya penting ini, sesungguhnya adab menuntut ilmu adalah sebab untuk mendapatkan ilmu itu sendiri…

Download:
Download CHM atau Download ZIPatau Download PDF atau Download Word